Saturday, January 19, 2013

Pangandaran New Year 2009


Pangandaran 2009

Kotor dan semrawut..itu kesan pertama waktu menginjakan kaki di pantai pangandaran..jadi teringat pantai kuta waktu lagi banyak turis sampai kayak cendol..mungkin adalah kesalahan mengunjungi pantai pangandaran ketika menjelang tahun baru..didominasi turis lokal yang membuat saya gak habis pikir, pada berenang di pinggiran pantai menggunakan celana jeans?? apakah ini yang membuat orang sering hilang, hanyut..bukan salah ratu kidul kan? lha celana jeans kan kalo kena air berat..menambah berat massa tubuh kita untuk melawan arus ketika terseret arus bukan...
Anyway, kesan pertama memang tidak terlalu bagus, semoga aja dua hari satu malam disini bisa merubah kesan itu..Untuk menginap di pangandaran tidaklah mahal, tetapi karena ini menjelang tahun baru, hotel, motel, losmen semua menaikkan tarifnya sampai 3 ataupun 5 kali lipat..gile aje..kalau low season, modal rp.50.000 -rp 100.000 udah dapet tempat nginep yang enak banget, bersih...rekomendasi  saya mini tiga homestay, adam's homestayyang terletak agak masuk gang adalah tempat yang ok banget..disini kita bisa ketemu dengan backpackers from all around the world..bisa tukeran cerita seputar travelling hehehe maklum saya mupeng travelling..ada juga puri sakura yang letaknya gak jauh dari yang sudah saya sebutkan tadi..kalo disana sekitar rp 75.000..kalo berdua,bertiga juga harga tetep segitu..tinggal di rumah penduduk lokal juga bisa jadi pilihan yang menarik..
Berbekal buku lonelyplanet tahun 2006, ternyata udah banyak yang berubah karena tsunami. Sore-sore enaknya makan ikan bakar plus birdie hehe di bamboo, restoran yang terletak di depan pantai..ini restoran legend juga ada di buku lonelyplanet juga.. Stelah duduk dan menikmati makanan plus pemandangan, saya mencoba bayangkan jika pangandaran tidak terlalu banyak turis seperti sekarang ini, mungkin akan jauh lebih baik ya...atau paling gak tatanan gak semrawut gini pasti bisa memaksimalkan nilai jual pangandaran sebagai obyek pariwisata..
Semakin malam semakin bising karena ini pas malam menjelang tahun baru..jalanan depan pantai macet total..bibir pantaipun penuh motor lalu lalang plus ada yang tidur2an (khawatir kelindes boo)..tambah semrawut..huhuhu..kasian lihat orang yang niat mau tahun baruan malah kejebak macet, stuck di mobil aja..atau emang itu yang mereka cari..who knows? they found it interesting..tapi buat say..totally no! so pilihan saya hanya minum2 aja di depan kamar hotel dengan backsound suara klakson dan terompet..hmmm not that bad..can't wait for the next journey..green canyon and batu karas!
Ps : dari jogja-pangandaran bisa naik kereta lodaya turun di banjar, lanjut naik bis lokal, trus ngojek deh nyari penginapan kira2 abis rp 100.000 one way..atau naik travel langsung juga bisa, naik travel dari jalan sosrowijayan dekat malioboro atau prawirotaman..kira2 abis rp 200.000 one way karena itu daerah turis dijamin pasti berangka..walau cuma 2-4 orang..

No comments:

Post a Comment